Bagaimana menghemat investasi komputer perusahaan anda ?

Sekarang ini kebutuhan akan penggunaan komputer dalam bisnis menjadi sangat penting. Hampir semua aktifitas bisnis melibatkan komputer serta aplikasi di dalamnya. Dalam beberapa kesempatan konsultasi, saya membantu memberikan solusi yang tepat untuk kebutuhan perusahaan.



Komputer memerlukan perawatan, dan tentu kita harus menghitungnya juga. Selain itu, jenis aplikasi yang akan digunakan di komputer juga menentukan jenis komputer atau laptop yang diperlukan.

1. Penggunaan komputer untuk aktifitas kantor terkait dengan administrasi.
Untuk penggunaan jenis ini, dimana umumnya menggunakan aplikasi perkantoran (Office), maka sekarang perusahaan cenderung menggunakan laptop. Hal ini karena harga laptop yang semakin menurun, dengan aplikasi perkantoran yang dapat dipasang dengan mudah. Umumnya masih menggunakan Windows sebagai operating systemnya, tetapi Officenya sekarang sudah beralih menggunaakan Office365.

2. Penggunaan komputer untuk aktifitas kantor yang selalu terkoneksi ke Internet
Sekarang ini semakin banyak aplikasi yang terkoneksi ke Internet, termasuk juga aplikasi yang digunakan untuk aktifitas bisnis. Seperti Office yang menggunakan G-Suite (dari Google), atau Zoho Office. Untuk jenis seperti ini, investasi laptop akan beralih ke Chromebook ataupun menggunakan Linux. Tantangannya umumnya adalah memastikan ketersediaan koneksi Internet yang stabil. Dalam Pen

3. Penggunaan komputer untuk tim  yang bergerak
Untuk kebutuhan ini, laptop berbasis Windows masih menjadi pilihan. Untuk kelas tertentu bahkan memilih Macbook sebagai teman aktifitasnya. Hal ini menuntut laptop yang memiliki daya tahan baterai yang baik. Beberapa perusahaan mulai mempertimbangkan Chromebook dan Linux karena banyaknya masalah dengan virus serta malware yang ramai belakangan ini.

4. Penggunaan komputer untuk workstation di area produksi
Beberapa perusahaan mulai mempertimbangkan melakukan penghematan investasi komputer. Komputer desktop memang memerlukan daya dan perawatan yang baik dan ini yang seringkali menjadi kendala apabila menggunakan desktop berbasis Windows. Apabila aplikasi yang digunakan dapat dipusatkan, maka banyak yang beralih ke Thin Client. Salah satunya adalah VCloudPoint yang semakin marak penjualannya. Dengan satu komputer di pusat dapat melayani hingga 30 workstation terkoneksi ke jaringan. Cukup menambahkan display LCD, keyboard dan mouse, serta prrinter bila diperlukan. Beberapa perusahaan bahkan memerlukan tipe komputer khusus karena harus menggunakan komputer industry-grade, yang tahan panas dan lingkungan kerja yang ekstrem.

5. Penggunaan komputer di area remote
Beberapa perusahaan memiliki cabang dan site yang tersebar di seluruh Indonesia. Dan ini tantangan tersendiri lagi untuk memastikan dukungan teknis dan perawatan terhadap komputer. Beberapa diantaranya sudah beralih ke teknologi thin client, virtual desktop infrastructure. Di lingkungan ini ada Citrix, VmWare. Kami beberapa kali juga memberikan solusi GraphOn sebagai pengganti solusi ini dengan harga yang lebih murah.

6. Penggunaan  komputer untuk grafis
Untuk beberapa perusahaan yang memerlukan kemampuan grafis tinggi, pilihan desktop tetap menjadi fokus utama. Dengan menggunakan desktop berbasis Windows atau Macbook Pro akan didapat kemampuan yang optimal. Tentu investasi di area ini tidak sedikit.

Nah, sekarang tinggal tentukan pilihan investasi anda yang mana. Pastikan investasi komputer yang sesuai untuk memastikan keberlangsungan usaha anda yang semakin bergantung kepada komputer. Silahkan kontak kami apabila memerlukan bantuan lebih lanjut: startsmeup@dayaciptamandiri.com. Sukses untuk anda.